Inovasi pelayanan di Instalasi Rawat Jalan (IRJ) RSHS kini bertambah. Adalah sistem Anjungan Pendaftaran Mandiri (APM), yang hadir untuk memudahkan dan mempercepat pasien dalam mendapatkan pelayanan di klinik rawat jalan RSHS. Sistem APM ini telah diterapkan di beberapa kinik rawat jalan RSHS. Untuk kedepannya, diharapkan sistem ini dapat diterapkan di semua klinik IRJ RSHS.
Dalam Sosialisasi dan Pelatihan APM yang digelar baru-baru ini, Kepala Instalasi Rawat Jalan RSHS Dr. Melati Sudiro, dr, Sp.THT-KL (K)., M.Kes mengungkapkan bahwa dengan adanya APM diharapkan waktu tunggu pelayanan rawat jalan dapat lebih singkat. Waktu tunggu rawat jalan adalah waktu yang diperlukan pasien pada saat pasien mendaftar sampai dilayani oleh dokter.
Pada pelatihan yang diikuti oleh puluhan staf Instalasi Rekam Medis, Humas & Protokoler hingga tim sekuriti RSHS ini dijelaskan mengenai teknis operasional APM. Dengan APM, pasien RSHS tidak perlu repot melakukan reservasi rawat jalan. Pada sistem APM, setelah dokter memeriksa pasien maka dokter akan mengisi tanggal kontrol berikutnya di lembar SBPK. Pasien kemudian membawa lembar SBPK itu ke bagian administrasi dan petugas administrasi akan mendaftarkan pasien untuk kunjungan/kontrol berikutnya berdasarkan SBPK tadi. Setelah proses ini, pasien akan menerima kertas ber barcode yang berisi informasi tanggal dan waktu pasien harus datang kontrol kembali ke poliklinik serta informasi dimana letak mesin APM tempat nanti karcis akan dicetak saat hari H kunjungan.
Pada saat tanggal kunjungan, pasien tinggal menginput/ membarcode nomor registrasi kontrol di mesin APM pada jam yang telah ditentukan. Setelah itu pasien akan mendapatkan bukti berupa nomor antrian poliklinik. Dengan adanya sistem APM ini diharapkan pasien akan datang tepat waktu untuk mendapatkan pelayanan. Keuntungan lain dari penerapan APM adalah status rujukan online pasien yang dirujuk dari PPK sebelumnya ke RSHS akan terkontrol karena sistem ini akan menyaring apakah rujukan nya masih berlaku atau tidak. Tak hanya itu, pencetakan SEP pun akan menjadi lebih efisien dan juga paperless.
Bagi pasien yang terlambat datang ke klinik IRJ RSHS, jangan khawatir karena pasien masih bisa mendapatkan pelayanan setelah mendaftar terlebih dahulu ke loket on site. IRJ menyediakan 4 loket on site untuk mengantisipasi hal ini. (RFU-Humas RSHS)